Pages

KOMPUTER ADMINISTRASI

Selasa, 05 April 2016



Nama : Anindia Pradanari
No. Reg : 8105145058
Pend. Administrasi Perkantoran
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA
KOMPUTER ADMINISTRASI

Pada era globalisasi ini kita dituntut untuk mengikuti perkembangan zaman mengenai teknologi. Teknologi adalah jalan pembuka bagi setiap orang untuk membuat segalanya menjadi praktis. Komputer administrasi adalah sebuah studi yang mempelajari teknologi dalam dunia administrasi. Studi ini mempelajari pengunaan Microsoft Office sebagai media dalam kegiatan administrasi. Seperti Microsoft Word, Mirosoft Excel, Microsot Power Point dan lain Microsoft Outlook yang di olah sebagai softcopy. Melalui studi ini diharapkan perkembangan dunia administrasi menjadi semakin maju, karena tenaga ahli yang professional adalah tenaga ahli yang mengenal dunia teknologi dalam pekerjaannya dengan berlandaskan sikap professional dalam bekerja berdasarkan norma yang berlaku dalam melakukan tugas administrasi tersebut.
Pengetahuan administrasi pada dasarnya adalah pengetahuan mengenai pengolahan data. Seperti halnya dalam Microsoft Word adalah sistem yang mempelajari dasar komputer dalam pengolahan kata. Melalui Microsoft Word juga tenaga administrasi dapat mempunyai keahlian dalam manajemen file dan folder, yakni sebuah penyimpanan data dengan menggunakan folder pada data yang telah diolah sepert lemari arsip pada dokumen yang berbentuk hardcopy tetapi dalam hal ini dokumen tersebut berbentuk data dalam computer. Kemudian dengan menggunakan fitur ini juga seorang tenaga administrasi dapat membuat berbagai dokumen surat, proposal dan aneka formulir administrasi yang pada dasarnya dokumen tersebut adalah dokumen yang berkaitan dengan kegiatan administrasi.

Kemampuan manusia dalam berinteraksi dengan komputer merupakan kegiatan yang meliputi desain, evaluasi dan implementasi dalam sistem komputer yang interaktif sehingga dapat digunakan oleh manusia dengan mudah.

Interaksi manusia dengan komputer adalah sebuah hubungan antara manusia dan komputer yang mempunyai karakteristik tertentu untuk mencapai suatu tujuan tertentu dengan menjalankan sebuah sistem yang menggunkan antar muka atau interface.

Umumnya sebuah program aplikasi terdiri dari dua bagian yaitu bagian antar muka yaitu bagian yang berfungsi sebagai sarana dialog antara manusia dengan komputer. Bagian yang kedua yaitu bagian aplikasi yaitu bagian yang berfungsi untuk menghasilkan informasi berdasarkan olahan data yang sudah dimasukan oleh pengguna lewat alogaritma yang diisyaratkan oleh aplikasi tersebut.
Media antar muka manusia dan komputer terbagi menjadi dua yaitu :
1.    
  Media tekstual, yaitu media dengan bentuk sederhana dialog atau komunikasi antar manusia dan komputer yang hanya berisi teks dan kurang menarik. Contohnya perintah print dalam Borland C++
2.      Media GUI (Graphical User Interface), yaitu media dengan bentuk dialog atau komunikasi antara manusia dan komputer yang berbentuk grafis dan sangat atraktif. Contohnya antar muka berbentuk grafis menggunakan pemograman visual.

Dalam hal ini dapat diambil kesimpulan bahwa komputer administrasi bukan hanya mencangkup tentang bagaimana seorang tenaga administrasi melakukan kegiatan administrasi menggunakan komputer teapi bagaimana seorang tenaga administrasi memahami perannya dalam perkembangan teknologi yang dapat mengembangkan dunia administrasi kedalam ranah globalisasi atau dunia.
Komputer merupakan perangkat keras yang digunakan oleh manusia sekitar abad 20 yang memberikan fitur beragam tujuannya adalah untuk memberikan kemudahan dalam pekerjaan administrasi atau kegiatan lainnya.

Administrasi adalah kegiatan dalam perusahaan atau organisasi yang melibatkan pencatatan, pemyimpanan dan pengendalian sejumlah warkat. Jadi komputer administrasi dapat dikatakan sebagai era reformasi dari kegiatan administrasi karena didalamnya terdapat pembaharuan sistem yang tadinya menyimpan data melalui hardcopy berganti menjadi softcopy.  Tetapi revolusi dalam hal ini tidak hanya mencangkuo tentang penyimpanan warkat tetapi tentang segala hal yang berkaitan dengan kegiatan administrasi, misalnya pembuatan laporan mengenai produk, proposal dan sebagainya.

Kecakapan manusai dalam kegaiatan komputerisasi sangat diperlukan, karena seiring dengan perkembangan zaman teknologi seperti ini bukanlah hal yang luar biasa tetapi harus sudah menjadi biasa atau menjadi kebiasaan tenaga administrasi dalam kegiatannya.

Kegiatan yang dilakukan dalam kegiatan administrasi dengan mengunakan komputer yang segala sesuatunya sudah mudah dilakukan tentunya harus dibarengi dengan norma yang berlaku, artinya segala sesuatu yang dilakukan dalam kegiatan administrasi harus berdasarkan sikap dan nilai yang baik.

Sumbangsih teknologi terhadap perkembangan kegiatan administrasi tidak hanya berupa perangkat-perangkat yang digunakan dalam kegiatan administrasi. Degan berkembangnya teknologi tenaga administrai atau seseorang yang berkecimpung dalam dunia administrasi mendapatkan pengetahuan yang lebih, yakni pengetahuan tentang keterampilan bagaimana mengunakan komputer atau teknologi lainnya.

Pembuatan surat pada zaman dahulu masih mengunakan mesin tik, tetapi dalam komputer administrasi seseorang dapat membuat surat dengan hanya mengetik pada komputer melalui Microsoft Word. Tetapi sayangnya keterampilan tersebut membuat seseorang menjadi malas dalam mempelajari hal yang manual. Konsep dalam sebuah surat tidak dapat begitu saja dapat dibuat oleh seseorang. Surat adalah media yang digunakan oleh seseorang sebagai media komunikasi oleh komunikan kepada komunikator. Dalam hal ini seseorang bisa saja mengkopy konsep surat dari pada orang lain hanya dengan mengganti konten sesuai dengan keperluannya, dapatdisimpulkan berawal dari hal inilah seseorang menjadi malas dalam hal pengkonsepan.

Segala sesuatu yang manual bukan berarti hal yang kuno, misalnya dalam penympanan arsip. Sistem tradisional mengajarkan tenaga ahli dalam kearsipan menyimpan surat dengan mengunakan filling kabinet dalam ruangan berdasarkan suhu tertentu sebagai aturan agar warkat atau dokumen tidak rusak, penyimpanan tersebut dapat disimpan berdasarkan abjad, nomor, wilayah, kronologis, dan tanggal. Tetapi dalam komputer administrasi seorang tenaga ahli diajarkan menyimpan warkat menggunakan komputer dengan hanya membuat folder pada komputer.

Seseorang yang telah mempelajari segala sesuatu dengan manual pasti akan lebih faham mengenai cara penyimpanan arsip disbanding dengan seseorang yang hanya mempelajari pada cara yang praktis. Artinya segala sesuatu yang dianggap kuno adalah hal dasar dari sebuah teknologi contohnya penyimpanan arsip manual dengan penyimpanan arsip dengan komputerisasi.

Komputer administrasi mengajarkan calon tenaga ahli untuk mengetahui apa yang boleh dan apa yang tidak boleh dilakukan dalam kegiatannya. Teknologi hendaknya digunakan dengan bijaksana agar penggunaannya dapat bermanfaat bagi orang banyak. Perlu diingat juga seseorang perlu mempelajari hal dasar terlebih dahulu sebelum mengunakan hal-hal yang dianggap praktis dengan komputerisasi.

Pada dasarnya semua bentuk ilmu pengetahuan adalah hal yang bermanfaat salah satunya adalah studi mengenai komputer administrasi ini. Dunia administrasi perlu perubahan salah satunya dengan teknologi. Tekologi merupakan sesuatu yang dianggap modern oleh halayak ramai, dengan teknologi semua bisa terselesaikan dengan praktis. Hanya saja dalam prakteknya perlu berdasarkan nilai dan sikap yang sadar dan wajar, artinya seseorang dapat mengunakan teknologi dalam ranah yang jujur misalnya dengan tidak mengcopy paste karya orang lain tanpa menyertakan sumber atau catatan kaki pada karya tulisnya. Intinya sesuatu yang dilakukan secara jujur dan bijaksana akan menghasilkan sesuatu yang memuaskan. Seperti kata pepatah bahwa proses tidak akan menghiananti hasil. Komputer administrasi adalah media bagi tenaga administrasi untuk mempelajari teknologi dalam dunia administrasi.
Read more ...